Audiensi Panitia Muswil V JSIT Indonesia Wilayah Jawa Tengah ke Pengurus PGRI Provinsi Jawa Tengah

 


Audiensi Panitia Muswil V JSIT Indonesia Wilayah Jawa Tengah
ke Pengurus PGRI Provinsi Jawa Tengah


Magelang (4/2) – Audiensi ke Pengurus PGRI Provinsi Jawa Tengah oleh Panitia Muswil V JSIT Indonesia Wilayah Jawa Tengah merupakan kunjungan keempat dalam serangkaian kunjungan yang diagendakan. Audiensi tersebut dilaksanakan pada Jum'at, 4 Februari 2022 di Kantor Pengurus PGRI Provinsi Jawa  Tengah.

Hadir dalam audiensi Sigit Cayantoro, S.Si. (Plt. Ketua JSIT Wilayah Jawa Tengah) beserta Setyawan (Sekretaris) dan Abdul Rozak Sidik, S.Pd.I., M.Pd. (Ketua Panitia Muswil) beserta perwakilan panitia sejumlah 4 orang. Sementara itu dari PGRI Provinsi Jawa Tengah Dr. H. Muhdi, S.H., M.Hum.l. (Ketua), H Sakbani, S.Pd., M.H.(Wakil Ketua), Drs. Aris Munandar, M.Pd. (Sekretaris), dan Dr. Agus Ristanto.

Audiensi diawali dengan sambutan Plt. Ketua JSIT Indonesia Wilayah Jawa Tengah sekaligus menyampaikan profil JSIT Wilayah Jawa Tengah dan tujuan kunjungan. Disampaikan juga sosialisasi agenda, permohonan dukungan, serta arahan Muswil 5 JSIT Indonesia Wilayah Jawa Tengah.

Pada kesempatan ini Ketua Pengurus PGRI Provinsi Jawa Tengah mengucapkan selamat, mendukung penuh penyelenggaraan Muswil V JSIT Jawa Tengah. “Terima kasih kepada JSIT Wilayah Jawa Tengah yang telah melibatkan para guru menjadi bagian dari PGRI karena PGRI adalah wadah semua bagi pendidikan. “ lanjutnya.

Setelah sambutan acara dilanjutkan dengan ramah-tamah, serah terima cindera mata, lalu foto bersama. (ata)

Share on Google Plus

About JSIT Jateng

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar :

Posting Komentar